Blog resmi MASJID BAITURRAHIIM Rt 04 Rw 04 Kel. Ledeng Kec. Cidadap Kota Bandung, blog ini merupakan sarana untuk berbagi informasi dan mempererat tali silaturahmi sesama muslim khususnya jamaah masjid Baiturrahim


KONSULTASI KEISLAMAN BERSAMA USTADZ YAHYA BULETIN ANNABA EDISI 71


Sesi konsultasi seputar agama bersama ust. Yahya, bagi kaum muslimin yang memiliki Pertanyaan, kritik dan saran, silahkan kirim  SMS  ke 0822 1867 8377


1. Ini dengan pak Ustad Yahya, saya ingin konsultasi mengenai tentang kehidupan, perasaan, saya selalu tidak tenang bagaimanakah agar perasaan itu bias saya atasi? …..0857959annaba
Jawab : bismillah walhamdulillah silahkan anda banyak membaca doa ini :“Ya Allah, sesungguhnya aku adalah hamba-Mu, anak hamba laki-laki-Mu, dan anak hamba perempuan-Mu. Ubun-ubunku berada di tangan-Mu. Hukum-Mu berlaku pada diriku. Ketetapan-Mu adil atas diriku. Aku memohon kepadaMu dengan segala nama yang menjadi milikMu, yang Engkau namakan diriMu dengannya, atau Engkau turunkan dalam Kitab-Mu, atau yang Engkau ajarkan kepada seorang dari makhluk-Mu, atau yang Engkau rahasiakan dalam ilmu ghaib yang ada di sisi-Mu, agar Engkau jadikan Al-Qur’an sebagai penyejuk hatiku, cahaya bagi dadaku dan pelipur kesedihanku serta pelenyap bagi kegelisahanku.”

 Doa di atas didasarkan pada hadits dari Abdullah bin Mas’ud radliyallah ‘anhu, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam bersabda, “Tidaklah seseorang tertimpa kegundahan dan kesedihan lalu berdoa (dengan doa di atas) melainkan Allah akan menghilangkan kesedihan dan
kegelisahannya serta menggantikannya dengan kegembiraan.

Ibnu Mas’ud berkata, “Ada yang bertanya, ‘Ya Rasulallah, bolehkah kita mempelajarinya?’ Beliau menjawab, ‘Ya, sudah sepatutnya orang yang mendengarnya untuk mempelajarinya.”
[HR. Ahmad dalam Musnadnya I/391, 452, Al-Hakim dalam Mustadraknya I/509] anda juga harus banyak banyaklah anda berinteraksi dengan Al Qur'an membaca dan memahaminya datangilah majlis majlis ilmu yang benar  insya Allah perasaan galau akan hilang, tetapi harus istiqomah, wallohu musta'an.


2. Mau nanya cara bersedekah yang baik bagaimana itu bagaimana? Terus kalo qita ngasih sedekah tapi kita ga tau penggunaanya qita percayakan pada si penerima itu bagaimana? …..085652annaba
Jawab: Ya berikan kepada yang berhak langsung atau di titipkan kelembaga terpercaya dan ketika memberikan kita gak usah ada prasangka, ikhlaskan kalau yang dikasih memamng haknya.

Bagi kaum muslimin yang memiliki Pertanyaan, kritik dan saran, silahkan kirim  SMS  ke 0822 1867 8377

Labels: konsultasi

Thanks for reading KONSULTASI KEISLAMAN BERSAMA USTADZ YAHYA BULETIN ANNABA EDISI 71. Please share...!

0 Comment for "KONSULTASI KEISLAMAN BERSAMA USTADZ YAHYA BULETIN ANNABA EDISI 71"

Back To Top